Tangerang Raya

Camat Cibodas Pasang Badan, Warga Dipermudah Akses Informasi Air Bersih

175
×

Camat Cibodas Pasang Badan, Warga Dipermudah Akses Informasi Air Bersih

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, KOTA TANGERANG, – Camat Cibodas, Ahmad Suhendar, menegaskan komitmennya untuk memberikan dukungan penuh kepada Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya terkait peralihan pelanggan air bersih dari PDAM Tirta Kerta Raharja Kabupaten Tangerang ke PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang.

Sebagai bentuk dukungan konkret, Pemerintah Kecamatan Cibodas akan memfasilitasi pembukaan loket informasi PDAM Tirta Benteng di Kantor Kecamatan Cibodas yang sekaligus menjadi sarana bagi warga untuk mengakses berbagai informasi layanan secara langsung dan mudah.

“Kami siap memfasilitasi loket informasi ini agar warga tidak hanya mendapatkan penjelasan, tetapi juga bisa langsung mengakses informasi layanan PDAM Tirta Benteng,” ujar Ahmad Suhendar, saat menggelar sosialisasi peralihan pelanggan di Aula Kecamatan Cibodas Rabu (7/1/2026).

Dalam kegiatan sosialisasi yang dihadiri lurah, RT, RW, PKK se-Kecamatan Cibodas, serta perwakilan PDAM Tirta Benteng, Ahmad Suhendar menjelaskan bahwa peralihan pengelolaan air bersih telah resmi berlaku sejak 6 Januari 2026.

Ia menambahkan, peralihan tersebut merupakan bagian dari percepatan pelayanan publik sebagaimana arahan Wali Kota Tangerang kepada seluruh jajaran ASN dan BUMD di lingkungan Pemerintah Kota Tangerang.

Selain penyediaan loket informasi, Camat Cibodas juga mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan layanan digital dengan mengunduh aplikasi Si Ganteng sebagai sarana pengaduan, informasi, dan layanan pelanggan PDAM Tirta Benteng.

“Kami mengajak warga untuk memanfaatkan aplikasi Si Ganteng agar pelayanan bisa lebih cepat, transparan, dan mudah diakses,” jelasnya.

Camat Menuturkan, Berdasarkan data kependudukan per 31 Desember 2025, jumlah penduduk Kecamatan Cibodas mencapai sekitar 160.779 jiwa. Namun, jumlah pelanggan air bersih saat ini masih sekitar 17 ribu pelanggan, sehingga perlu percepatan perluasan layanan agar kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi secara merata.

Ia berharap, melalui dukungan wilayah, pembukaan loket informasi, serta pemanfaatan layanan digital, PDAM Tirta Benteng mampu meningkatkan kualitas pelayanan air bersih bagi warga Kecamatan Cibodas secara berkelanjutan.

“Kita siap jika memang untuk percepatan pembangunan, loket informasi bisa kita siapkan di sisi pelayanan kecamatan Cibodas,” tutup Camat. (Red)

Tinggalkan Balasan