Daerah

Cetak Akte Lahir, KK dan E-KTP di Aula Desa Mekarmukti Bekerjasama dengan Dukcapil

475
×

Cetak Akte Lahir, KK dan E-KTP di Aula Desa Mekarmukti Bekerjasama dengan Dukcapil

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS CO.ID, BEKASI – Berbondong bondong warga Mekarmukti mendatangi balai Desa untuk mencetak akte kelahiran, kartu keluarga dan e-ktp di Aula Desa Mekarmukti, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Sabtu (18/3/2023).

Pembuatan ataupun pencetakan di Aula Desa Mekarmukti bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, (DUKCAPIL) Kabupaten Bekasi mempunyai tugas melaksanakan urusan administrasi kependudukan di bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil berdasarkan Azas Otonomi dan Tugas Pembantuan.

BACA JUGA :  Bin Zayed Akan Bangun Golf Course di Bukit Merese

Dede Sulaeman S.Kom, selaku Kepala Desa Mekarmukti sangat bersyukur melihat masyarakat sangat antusias mendatangi balai kantor Desa untuk pembuatan kartu keluarga, e-ktp dan akte lahir, warga yang datang ke kantor desa bermacam macam pembuatan, ada yang buat kartu keluarga, karena kartu keluarganya masih yang dulu mau di buat kartu keluarga yang sekarang ada barcode, ada juga yang membuat akte lahir, dan juga ktp,

BACA JUGA :  Pengukuhan Perubahan Struktur Ormas BPPKB Ranting Mekarmukti

Saya ingin warga mekarmukti semua pada punya kartu keluarga yang barcode dan mempunyai E-KTP serta semua anak anaknya pada punya akte lahir, dengan adanya kegiatan ini semoga bermanfaat bagi masyarakat desa mekarmukti. Ucap,” Dede Sulaeman S.Kom.

BACA JUGA :  Arief Rohman Ingin Blora Jadi Kawasan Industri Jawa Tengah

(Nito).