Scroll Untuk Baca Berita
Nasional

Dharma Pertiwi Daerah B dan Bhayangkari Sumsel Gelar Baksos di Pulokerto Gandus

1867
×

Dharma Pertiwi Daerah B dan Bhayangkari Sumsel Gelar Baksos di Pulokerto Gandus

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Dharma Pertiwi Daerah B bersama Bhayangkari Daerah Sumsel, melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka HUT ke-75 TNI, di RT 23 Kelurahan Pukokerto Kecamatan Gandus Palembang, Jum’at (9/10/2020).

Acara Baksos tersebut, dihadiri Ketua Dharma Pertiwi Daerah B sekaligus Ketua Persit KCK PD II/Sriwijaya Ny Shinta Agus Suhardi, Ketua Bhayangkari Daerah Sumsel Ny Nera Eko Indra Heri, Ketua Jala Senatri Ny Firda Malari, Ketua Pia Ardya Garini Ny Irma Firman Wirayudha, Danramil 418-01/Makrayu Kapten Inf Syafrullah, Camat Gandus Ricky Pernando, Kapolsek Gandus AKP Polin, Lurah Gandus Mustofa, Ibu-ibu Persit Daerah B PD II/Sriwijaya, Ibu-ibu Bhayangkari Daerah Sumsel dan para masyarakat Kelurahan Pulo Kerto.

BACA JUGA :  Danrem 044/Gapo Hadiri Apel Kebangsaan di Mako Satbrimob Polda Sumsel

Kegiatan Baksos Dharma Pertiwi Daerah B bersama Bhayangkari Daerah Sumsel ini, merupakan rangkaian dalam rangka peringatan HUT ke-75 TNI yang diperingati setiap tanggal 5 Oktober.

 

Dalam sambutannya, Ketua Dharma Pertiwi Daerah B Ny Shinta Agus Suhardi mengatakan, bahwa kegiatan Baksos ini, merupakan rangkaian dalam rangka HUT ke-75 TNI dan kegiatan ini, merupakan salah satu bentuk kepedulian kita kepada masyarakat Kota Palembang, khususnya kepada masyarakat Pulokerto.

BACA JUGA :  Prajurit Korem 044/Gapo Ikuti Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik I TA 2021

“Selain itu, kegiatan Baksos ini juga untuk memotivasi semua pihak agar dapat berbuat kebaikan kepada sesama dan semoga kegiatan Baksos kita pada hari ini mendapatkan ridho dari Allah SWT serta bermanfaat bagi masyarakat Pulo Kerto,” ujarnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam acara Baksos pada hari ini, sehingga bisa terlaksana,” pungkasnya.

Sementara, Camat Gandus Ricky Fernandi dalam sambutannya mengatakan, selamat datang kepada Ibu Dharma Pertiwi Daerah B bersama Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Sumsel beserta rombongan, di Kampung Pulokerto ini dan alhamdulilah Ibu-ibu berkenan hadir untuk melaksanakan kegiatan Baksos dalam rangka HUT ke-75 TNI.

BACA JUGA :  Wakapolda Sumsel Buka Sidang Terbuka Penetapan Kelulusan Akhir Tingkat Panda

“Atas nama pemerintah dan masyarakat, saya mengucapkan ribuan terima kasih serta penghargaan setingi-tingginya kepada Ibu Dharma Pertiwi Daerah B dan Ibu Bhayangkari Daerah Sumsel atas kegiatan Baksos pada hari ini,” kata Camat Gandus.

Usai memberikan kata sambutan, Ketua Dharma Pertiwi Daerah B PD II/Sriwijaya bersama Ketua Bhayangkari Daerah Sumsel, membagikan nasi kotak, masker dan membagikan paket sembako kepada para masyarakat Kelurahan Pulokerto. (Herry Eddy)