Scroll Untuk Baca Berita
Daerah

Kodim 0115 Sambut Kungker Pangdam IM Ke Simeulue

752
×

Kodim 0115 Sambut Kungker Pangdam IM Ke Simeulue

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, SIMEULUE ACEH – Komandan Kodim 0115 Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom M. B.A didampingi Ibu Ketua Persit beserta anggota Kodim 0115 Simeulue, sambut kedatangan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Hassanudin SIP MM, di pelabuhan Kapal Feri Kolok Sinabang, Kabupaten Simeulue.Senin (26/10/2020)

Rangkaian penyambutan yang dilaksanakan dengan tetap mengutamakan kedisplinan menjaga protokol kesehatan karena ditengah masa pandemi Virus Covid-19.

BACA JUGA :  Ibadah Hut Kota Manado ke-398, Walikota Andrei dan Wawali Richard: Kita Merefleksikan Diri dan Ucap Syukur

Kunjungan Kerja pangdam ke Simeulue guna meninjau secara langsung kondisi satuan dan meninjau salah satu wilayah terpencil yang ada di Provinsi Aceh. Kabupaten Simeulue merupakan salah satu kepulauan yang secara langsung berbatasan dengan lautan Samudera Hindia.

Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Hassanudin SIP MM, dalam arahan nya mengatakan, sangat berbahagia hari ini saya berkesempatan bisa bersama-sama hadir ditengah-tengah anggota kodim Simeulue.

BACA JUGA :  Kapolda Sumut Serah Terimakan Jabatan Sejumlah PJU

Dia juga menyampaikan, tentang pentingnya kedisplinan prajurit TNI dalam melaksanakan tugas.

Dalam kesempatan yang sama Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Hasanuddin juga memberikan sebuah sepeda motor kepada salah seorang putra Simeulue. Penghargaan itu diberikan, karena dia berhasil membuat sebuah miniatur Kapal Feri yang menjadi salah satu angkutan penyebrangan masyarakat Kabupaten Simeulue menuju kota Provinsi Aceh.

BACA JUGA :  Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Percepat Target SDGs dan Perluas Layanan Air Bersih

Selepas rangkaian acara di Makodim Simeulue, rombongan Pangdam bergerak menuju Desa Linggi untuk penyerahan 50 unit rumah Nelayan dan juga berupa bantuan beras serta bibit ikan.(Ar)