NASIONALXPOS.CO.ID, SERANG – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Kecamatan Carenang menggelar jalan santai. Kegiatan ini diikuti oleh ratusan siswa-siswi dari tingkat Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas, serta para dewan guru dan perwakilan desa Se-Kecamatan Carenang. Dengan jarak tempuh sekitar 3 kilometer, jalan santai ini dimulai dan berakhir di lapangan Kecamatan Carenang, Kabupaten Serang, Banten, Kamis (15/8/2024)
Kegiatan dimulai pukul 07:30 hingga jam 12:00 WIB, diawali dengan pengangkatan bendera start oleh Arif Roilkhan. M.Si., Selaku Camat Kecamatan Carenang. Turut hadir dalam acara ini Kepala Desa beserta staf, Pengawas UPT Pendidikan, UPT Puskesmas Carenang, K3S Kecamatan Carenang, Ketua PGRI Kecamatan Carenang, Para dewan guru, Staf Kecamatan, Marketing perumahan, Polsek dan Danramil Carenang.
Dalam wawancara Wartawan NASIONALXPOS.co.id, Arif Roilkhan menyampaikan rasa terima kasih pada seluruh panitia dan elemen yang terlibat dalam terselenggaranya semua kegiatan ini yang telah di dukung oleh Bupati dan Ketua Dewan Kabupaten Serang Banten dalam menyambut HUT RI ke-79, dengan beberapa lomba diantarnya; Badminton, tenis meja, catur klasik, maraton, gerak jalan, aerobik, sepedah santai, HUT Pramuka, jalan santai dan tumpeng, semua kegiatan berjalan dengan lancar dan aman.
“Pentingnya kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan terhadap para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Kegiatan lomba ini dilaksanakan untuk mengenang jasa para pahlawan kita yang telah gugur di medan perang untuk merebut kemerdekaan Indonesia dari tangan penjajah. Sebagai warga Indonesia, kita harus menghargai dan mengenang jasa-jasa mereka,” tambahnya.













