TNI & Polri

14 Personel Satresnarkoba Polresta Pangkalpinang Terima Penghargaan Ungkap Narkoba Vape

124
×

14 Personel Satresnarkoba Polresta Pangkalpinang Terima Penghargaan Ungkap Narkoba Vape

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PANGKALPINANG – Sebanyak 14 personel Satresnarkoba Polresta Pangkalpinang menerima penghargaan atas keberhasilan mereka mengungkap modus baru peredaran narkoba cair yang disamarkan dalam pod vape atau rokok elektrik.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kapolresta Pangkalpinang Max Mariners saat apel pagi di Mapolresta Pangkalpinang, Rabu (14/1/2026).

Dalam arahannya, Kombes Pol Max Mariners menyampaikan apresiasi tinggi atas dedikasi dan semangat pantang menyerah para personel dalam menjalankan tugas pemberantasan narkoba.

“Hari ini kita memberikan penghargaan kepada personel Satresnarkoba yang berhasil mengungkap kasus narkoba dengan modus baru. Penghargaan ini diberikan kepada personel yang menunjukkan semangat, dedikasi, dan kinerja terbaik,” ujar Max.

Kapolresta menilai, pengungkapan kasus narkoba cair dalam liquid vape ini merupakan pencapaian besar Polresta Pangkalpinang di awal tahun 2026. Bahkan, kasus serupa baru terjadi di dua wilayah di Indonesia.

“Ini menjadi prestasi membanggakan karena baru dua yang terjadi di Indonesia, pertama di Polrestabes Sumut dan kedua di Polresta Pangkalpinang,” jelasnya.

Lebih lanjut, Max menyebut keberhasilan tersebut sekaligus menjadi pekerjaan rumah (PR) bagi jajarannya untuk terus meningkatkan kewaspadaan terhadap peredaran narkoba dengan modus serupa.

“Diperkirakan liquid vape yang mengandung sabu cair sudah mulai beredar. Saya berharap ini bisa kita hentikan dan cegah sejak dini,” tegasnya.

Kapolresta juga menegaskan bahwa penghargaan tidak hanya diberikan kepada pengungkapan kasus besar, namun terbuka bagi seluruh personel yang menunjukkan dedikasi dan kinerja optimal.

“Penghargaan ini sebagai bentuk motivasi, sekaligus penilaian kepribadian untuk pendidikan lanjutan maupun pengajuan alih golongan,” pungkasnya.

Daftar 14 Personel Penerima Penghargaan

  1. Aiptu Ahmad Kherlani – PS. Kasubnit 2 Unit Sat Resnarkoba
  2. Aipda M. Habibi – PS. Kasubnit 2 Unit Sat Resnarkoba
  3. Bripka Windra Aditia
  4. Bripka Redi
  5. Bripka Adil Kudratullah
  6. Brigadir Tomi Indra
  7. Brigadir Roy Martin
  8. Brigadir Ahmad Ilham
  9. Brigadir Febby Purnama
  10. Briptu Prengki
  11. Briptu Febi Suryanto
  12. Bripda Alif Muhammad
  13. Bripda Roger Danuarte
  14. Bripda M. Okta Pawira

(Toto)

Tinggalkan Balasan