kukan secara rutin, namun kini banyak bidan desa mengeluarkan biaya sendiri untuk menjalankannya. Argo berpendapat bahwa dengan aktifnya Posyandu, masalah stunting dapat diminimalisir.
“Posyandu yang aktif akan memantau kesehatan masyarakat dengan cepat,” jelasnya.
AdvertisementScroll kebawah untuk lihat berita lainnya.
Akses Kesehatan di Desa
Argo juga menekankan perlunya satu dokter untuk setiap desa serta penyediaan Ambulans Desa untuk keadaan darurat.
“Jangan sampai dana desa miliaran, tapi masalah kesehatan, seperti stunting, masih meluas,” tegasnya.
Pembiayaan Kesehatan untuk Rakyat Miskin
Di sisi lain, Argo melaporkan bahwa pemerintah Banten telah menanggung semua biaya kesehatan bagi rakyat miskin. Ia mengusulkan agar masyarakat cukup menggunakan KTP untuk mendapatkan pelayanan kesehatan tanpa harus repot dengan kartu BPJS Kesehatan.
Kolaborasi DKR untuk Masyarakat
DKR Banten, bersama DKR Kabupaten Tangerang, DKR Kota Tangerang, dan DKR Tangerang Selatan, baru saja melakukan konsolidasi untuk memperkuat pelayanan advokasi di masyarakat.













