Peristiwa

Hindari Jalan Rusak di Pebayuran Remaja Putri Meninggal di Tempat

553

NASIONALXPOS.CO.ID, BEKASI – Jalan Rusak yang ada di sepanjang jalan Kampung Tambun RT/RW. 02/01 Desa kertasari Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi, Jawa Barat Kembali memakan korban jiwa.

Alya Putri (19) seorang remaja putri asal kampung pulo derowak, Desa Karangjaya, kecamatan pebayuran, Kabupaten Bekasi jadi korban dari jalan rusak tersebut.

Kecelakaan di akibatkan jalan tersebut banyak cela dan berlubang dengan kondisi jalan yang sangat rusak parah sudah sepantasnya jalan tersebut mendapatkan perhatian dari pemerintah Kabupaten Bekasi. Minggu (23/07/2023)

Menurut keterangan dari warga sekitar. saat melintas korban berusaha untuk menghindari celah lubang dan retak pada jalan tersebut. Diduga korban tidak bisa mengendalikan sepeda motor yang dikendarainya akhirnya korban terjatuh dan mengalami luka yang cukup parah hingga meninggal ditempat kejadian.

Dengan kejadian ini Pirman Selaku Ketua Pres Pebayuran Bersatu Mengecam Keras atas kejadian ini, saya merasa miris dengan adanya kecelakaan yang memakan korban jiwa yang diakibatkan oleh jalan rusak di wilayah Pebayuran, hal tersebut menurutnya disebabkan oleh kesalahan pemerintah Kabupaten bekasi yang tidak serius dalam pembangunan jalan. saya minta dari Dinas Kabupaten Bekasi setelah membaca berita ini bisa meninjau langsung untuk melihat keadaan kondisi jalan yang rusak dan berlubang banyak di gunakan oleh pengguna sepeda motor maupun mobil” Ujarnya Pirman.

Saya tahu persis jalan itu sudah bertahun tahun rusak bahkan jalan rusak tersebut sudah pernah diberitakan sebelumnya mau nunggu sampai ada korban lagi?. Jalan yang masih bagus ditambal sulam sedangkan yang rusak dibiarkan”, tandasnya

Di tempat yang sama dari beberapa wargapun sangat berharap Jalan tersebut di perbaiki sebelum memakan korban lagi, Karena kejadian kecelakaan ini bukan hanya kali ini saja sebelumnya juga sudah pernah terjadi akibat jalan rusak ini.

Akhirnya korban sudah di bawa memakai mobil Ambulance menuju Rumah sakit setelah dari pihak ke polisian memastikan bahwa korban diduga kecelakaan tunggal. (Red)

Exit mobile version