Nasional

Pangdam Pimpin Sertijab dan Penyerahan Jabatan 3 Pejabat Kodam II/Swj

641

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, memimpin langsung Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan penyerahan jabatan 3 Pejabat Kodam II/Swj, di Gedung Sudirman Makodam II/Sriwijaya Jalan Jenderal Sudirman KM 2,5 Palembang, Kamis (21/10/2021) pagi pukul. 08.00 WIB.

Sertijab dan Penyerahan Jabatan ketiga Pejabat Kodam II/Swj tersebut, adalah Pejabat Danrindam II/Swj dari Kolonel Inf Ibnu Jarwadi kepada Kolonel Inf Nugroho Imam Santoso, S.E., M.M., kemudian Kakesdam II/Swj dari Kolonel Ckm Ismi Purnawan, SP.JP (K) FIHA, M.A.R.S., kepada Kolonel Ckm Dr. drg. Puji Hartono, Sp.Ort., M.A.R.S., selanjutnya Penyerahan Jabatan Kakudam II/Swj kepada Kolonel Cku Anton Mardianto.

Acara Sertijab dan penyerahan jabatan itu, dihadiri juga oleh Kasdam II/Sriwijaya Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, S.E., M.B.A., Irdam II/Swj, Kapok Sahli Pangdam II/Swj, Danrem 044/Gapo, para Asisten Kasdam II/Sriwijaya dan para Dan/Kabalak Kodam II/Swj, Ketua Persit dan pengurus Persit KCK PD II Sriwijaya.

Mengawali sambutannya, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada para pejabat yang akan pindah satuan, atas dedikasi dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab jabatannya selama ini. Demikian pula kepada para istri yang telah mendampingi suami dan ikut membina dalam organisasi Persit Kartika Chandra Kirana di satuan masing-masing. Selanjutnya, Pangdam juga mengucapkan selamat atas pengangkatan dan promosi jabatannya serta selamat datang di Kodam II/Swj kepada pejabat yang baru.

“Kiranya dengan bekal berbagai pengalaman pendidikan dan pengalaman bertugas, besar harapan saya, amanah ini dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya yang dilandasi oleh kemauan yang kuat untuk berbuat yang terbaik, berani, jujur, tulus dan ikhlas dalam menjalankan setiap tugas serta mampu memelihara dan meningkatkan kemajuan yang telah dirintis dan dicapai oleh pejabat sebelumnya. Dan kepada para istri dampingi suami dalam pelaksanaan tugasnya,” kata Mayjen TNI Agus Suhardi.

Diakhir amanatnya, Pangdam juga mengingatkan bahwa, pangkat dan jabatan merupakan amanah dan titipan dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Mari kita jaga dan jalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya karena kelak kita akan mempertanggungjawabkannya dihadapanNya,” pungkas Pangdam.

Pelaksanaan acara Sertijab dan Penyerahan Jabatan kali ini, diselenggarakan dengan sederhana dan tetap mengacu pada Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19.

Acara Sertijab dan penyerahan jabatan Kodam II/Sriwijaya berlangsung dengan tertib dan khidmat yang ditandai dengan penanggalan dan penyematan tanda jabatan, hingga penandatanganan berita acara serah terima jabatan, sekaligus dilaksanakan juga penandatanganan Berita Acara Sertijab Pengurus Persit Kartika Candra Kirana (KCK) PD II Sriwijaya. (Siti Rohmah)

Exit mobile version