Daerah

Rumah dan Bedeng Ludes di Lahap Sijago Merah

798

NASIONALXPOS.CO.ID, LUBUKLINGGAU – Peristiwa kejadian Kebakaran bedeng empat pintu dan satu rumah di wilayah jalan Waringin Kelurahan Puncak Kemuning Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau Ludes Terbakar dilalap si jago merah, minggu (17/01/2021).

Upaya Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Lubuklinggau selama dua jam tidak mampu menghentikan si jago merah yang sudah membumbung tinggi melahap rumah yang sebagian atapnya terbuat dari kayu.

Informasi yang di dapatkan melalui warga setempat, Eko mengatakan rumah dan bedeng milik H.Sarimin Kori (70) pensiunan guru SMEA ini ditinggal pemiliknya pulang kampung ke Kota Pagar Alam.

Hanya satu bedeng yang ditempati oleh Echi ditunggu namun saat kejadian Echi sedang berada di pasar.

“Echi langsung kita hubungi sekaligus menghubungi petugas Dinas Pemadam Kebakaran,” Disampainya.

Dikatakan Reni, kejadian kebakaran sekitar pukul 17.00 WIB, api bermula dari bedeng yang ditunggu Echi.

Mengetahui kejadian tersebut warga setempat bahu membahu memadamkan api dengan alat sederhana sembari menunggu mobil Pemadam Kebakaran.

Setelah Pemadam Kebakaran datang api yang membumbung tinggi segera diatasi dan dapat diatasi dengan baik sekitar pukul 19.00 WIB.

“Selain petugas pemadam Kebakaran, juga datang pihak kepolisian, TNI dan petugas PLN untuk memadamkan sementara arus listrik ke wilayah tersebut,” Tegas eko.

Dikatakan Eko berdasarkan informasi dari Echi, listrik di tempatnya sudah lama rusak, mungkin api bermula dari rumahnya disebabkan konsleting listrik.

Untuk diketahui Kebakaran di Kemuning ini, jalan Waringin ditutup, agar mobil Pemadam Kebakaran dapat leluasa masuk ke lokasi Kebakaran.

Sementara itu untuk menanggulangi Kebakaran di rumah milik pensiunan Guru ini, Dinas Pemadam Kebakaran menerjunkan enam armada mobil.

“Enam armada kita turunkan dan api dapat kita pastikan benar benar padam pukul 19.00 WIB,”ucap Dono Pratondo Damkar Kota Lubuklinggau.

 

ALFIRMANSYAH RN

Exit mobile version