DaerahPemerintahan

Meriahkan Hari Sumpah Pemuda, Pemkab Gianyar Adakan Pagelaran Gianyar Bangkit

2075
×

Meriahkan Hari Sumpah Pemuda, Pemkab Gianyar Adakan Pagelaran Gianyar Bangkit

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, GIANYAR – Memperingati Hari Sumpah Pemuda, Pemerintah Kabupaten Gianyar telah mengadakan berbagai perlombaan bertajuk Gianyar Bangkit, yang melibatkan kreativitas anak muda. Mengambil tema “Yang Muda Berkarya“, salah satunya, pelaksanaan lomba baleganjur antar kecamatan se Kabupaten Gianyar.

BACA JUGA :  Hadiri 46 Tahun Berdirinya SMAN 3 Kota Jambi, Wagub Minta Siswa SMAN 3 Berwawasan Global dan Berkarakter Pancasila

Bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda, Jumat, (28/10/2022), Bupati Gianyar, Made Mahayastra menyerahkan tropi dan piagam penghargaan kepada pemenang lomba Baleganjur.

Advertisement

Dalam lomba baleganjur tersebut, juara satu diraih oleh Sekaa Baleganjur Bala Akusa Desa Sukawati, juara dua direngkuh oleh Komunitas Seni Gelung Agung Desa Tampaksiring, dan Juara ketiga diterima oleh Sekaa Baleganjur Yowana Giri Puspa Banjar Kedisan Kaja Tegalalang.

BACA JUGA :  Laksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kapolres Badung: Jangan Lupakan Sejarah!

Disamping lomba baleganjur, juga dilaksanakan kegiatan donor darah, pemeriksaan mata gratis yang menggandeng karang taruna Kabupaten Gianyar, serta kegiatan lainnya yang menggugah kepedulian generasi muda.

BACA JUGA :  Dandim 1616/Gianyar Dampingi Pangdam IX/Udayana Laksanakan Giat Jalan Sehat di Gianyar

Bupati Mahayastra dalam sambutannya menekankan pentingnya sumpah pemuda dalam perjalanan menuju kemerdekaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *