Daerah

Anak Usia 6 Sampai 11 Tahun Divaksin Dosis 1 dan 2

1879

NASIONALXPOS.CO.ID, CILACAP- Satuan tugas penanganan Covid-19 Kecamatan Majenang bersama TNI, Polri menggelar vaksinasi secara masal untuk anak usia mulai dari 6 tahun hingga 11 tahun.

Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan di pendopo Kecamatan Majenang Cilacap Jawa Tengah, Kamis (10/2/2022)

Vaksinai tersebut diperuntukan bagi anak didik mulai dari PAUD, TK, SD yang berda di wilayah Korwilbidik Kecamatan Majeang yang dipantau langsung oleh Korwilbidik Majenang, Amir.

Camat Majenang Iskandar Zulkarnain, S.STP, M.Si Bersama Danramil Dan Kapolsek Majenang

Dikatakan Iskandar Zulkarnain, Camat Majenang, bahwa vaksinasi yang digelar saat ini merupakan kerjasama dari berbagai unsur diantaranya yakni Polri, TNI, sementara yang bertindak sebagai vaksinator berasal dari klinik sawasta yang ada di Majeanang, terangnya.

Baca Juga: Terkait Perkembangan Covid-19 Sekolah di Cilacap Dilaksanakan Daring

“Demi mempercepat vaksin pihak pemerintah daerah selalu bekerjasama dengan pihak TNI, Polri dan beberapa pihak terkait lainya, ” ucap Iskandar.

 

Vaksin yang dilaksanakan tersebut, dimulai sejak pukul 8:30 sampai dengan siang sekira pukun 12:00 dengan sasaran sebanyak 800 dosis. (Junaedi)

Exit mobile version