DaerahTeknologi

Genjot Kinerja Kadin, Darmawan Darwis Gelar Pertemuan Dengan Seluruh Pengurus KADIN Kota Pariaman

1450
×

Genjot Kinerja Kadin, Darmawan Darwis Gelar Pertemuan Dengan Seluruh Pengurus KADIN Kota Pariaman

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, SUMBAR- KADIN berfungsi sebagai wadah dan wahana Komunikasi, Informasi, Representasi, Konsultasi, Fasilitasi dan Advokasi pelaku Usaha di Indonesia, antara para pelaku Usaha dan Pemerintah, mengenai Hal-hal yang berkaitan dengan masalah Perdagangan, Perindustrian, dan Jasa dalam arti luas yang mencakup seluruh kegiatan Ekonomi, dalam rangka membentuk Iklim Usaha yang bersih, transparan dan profesional, serta mewujudkan sinergi seluruh Potensi Ekonomi.

BACA JUGA :  H. Zulkarnaen Maju Jadi Calon Ketua Kadin, Begini Programnya

Hal tersebut disampaikan Ketua Kadin Kota Pariaman Darmawan Darwis pada Jumat 28 Oktober 2022, Saat menggelar pertemuan dan silaturahmi dengan seluruh pengurus KADIN Kota Pariaman bertempat di Mon Light Caffe Alai Gelombang Pariaman Tengah (30/10/22)

Advertisement

Menurut Ketua KADIN Kota Pariaman Darmawan Darwis yang baru dilantik beberapa bulan yang lalu mengatakan dalam rangka mewujudkan kehidupan Ekonomi dan Dunia Usaha yang sehat dan tertib berdasarkan pasal 33 Undang-undang dasar 1945, tentu pelaku Usaha dan penggerak Rkonomi di Kota Pariaman menumpangkan harapan yang sangat besar kepada KADIN untuk dapat mengangkat Perekonomian Masyarakat.

BACA JUGA :  Bus Trans Batam Akan Lakukan Penyesuaian Tarif Bagi Penumpang Umum dan Pelajar

Ia menegaskan, “KADIN juga harus bisa dan mampu untuk melaksanakan pembinaan terhadap pelaku Usaha, dan dapat juga nantinya mengembangkan kemampuan pelaku Usaha, guna untuk mendongrak Perekonomian di Tengah-tengah Masyarakat serta dapat melaksanakan kegiatan dan kepentingan pelaku Usaha , dapat menciptakan sinergi yang baik dengan sesama pelaku Usaha dan sekaligus dapat memenuhi kebutuhan Sumber Daya dengan melaksanakan Konsultasi, Komunikasi dan Advokasi dengan Pemerintah dalam rangka mewaKili kepentingan pelaku Usaha,” Tegas Darmawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *