Scroll Untuk Baca Berita
Nasional

Pangdam II/Swj Jadi Narasumber Talk Show Hari Lahir Pancasila

499
×

Pangdam II/Swj Jadi Narasumber Talk Show Hari Lahir Pancasila

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, menjadi Narasumber dalam Virtual Talk Show yang diselenggarakan oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, untuk memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021, dengan tema, “Pancasila dan Milenial”.

Tonton juga Video : Dandim 0418/Palembang Ikuti Jum’at Barokah Ibu Ketua Umum Persit KCK Hetty Andika Perkasa

Kegiatan Virtual Talk Show yang digelar pada Kamis (3/6/2021) pukul 15.30 WIB, bertempat di Gedung Menara Mandiri PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Region II/Sumatera II, Jalan Kapten A Rivai No 1008 Palembang ini, juga dipandu oleh Moderator Regional CEO Lourentius Aris Budianto.

Mengawali paparannya, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi menyampaikan, bahwa, Indonesia segera akan memasuki fenomena bonus demografi beberapa tahun ke depan. Fenomena ini ditandai dengan meningkatnya jumlah penduduk produktif secara signifikan. Penduduk produktif pada era ini didominasi generasi milenial.

BACA JUGA :  Korem 042/Gapu Salurkan Bantuan Sosial ke 1.178 Anak Yatim di Tanjab Barat

“Jumlah penduduk Indonesia hingga September 2020, tercatat sebanyak 270,20 juta jiwa dan komposisi penduduk didominasi oleh generasi milenial yang lahir pada tahun 1981-1996. Dengan demikian, Indonesia didominasi oleh usia produktif. Untuk itu, penanaman nilai-nilai Pancasila sudah semestinya menfokuskan dan mengakomodasi kelompok generasi milenial,” jelas Pangdam.

Mengutip Pidato Presiden RI pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021 lalu, Pangdam II/Swj juga menyampaikan, walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia ini berdiri, namun tantangan yang dihadapi Pancasila tidaklah semakin ringan. Globalisasi dan interaksi antar belahan dunia tidak serta merta meningkatkan kesamaan pandangan dan kebersamaan.

“Ideologi Transnasional cenderung semakin meningkat, memasuki berbagai lini kehidupan masyarakat dengan berbagai cara dan berbagai strategi,” ujar Pangdam.

BACA JUGA :  Danramil 418-02/Pakjo Hadiri Pembukaan Manasik Haji Tahun 1444 H/2023 M Tingkat Kecamatan IB I

Lebih lanjut Pangdam menuturkan, di Indonesia populasi generasi milenial mencapai 70 juta jiwa. Itu menandakan kelompok milenial mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap perkembangan dan kemajuan Indonesia. Ditambah dengan jumlah aktivitas warga negara di dunia maya didominasi oleh anak muda milenial. Generasi milenial menjadi penyokong utama peredaran informasi di dunia virtual.

“Oleh karena itu, Pancasila harus menjadi pondasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkeindonesiaan,” kata Pangdam.

Menurut Pangdam, terdapat dua syarat agar Pancasila dapat beroperasi secara optimal dalam masyarakat, yaitu Pancasila harus terpahami dan terinternalisasi pada setiap individu serta mampu menggunakan Pancasila sebagai alat penyelesaian masalah.

“Pancasila di era Generasi Milenial adalah, Pancasila sebagai nilai universal masih sangat relevan dengan generasi hari ini dan Pancasila harus terinternalisasi dengan baik ke setiap generasi yang ada khususnya generasi milenial yang akan menjadi salah satu tokoh
pergerakan kemajuan negara yang kita cintai ini,” pungkas Pangdam.

BACA JUGA :  Jabatan Dansatrol Lantamal VIII dan Danlanal Tahuna Berganti

Tampak hadir dalam acara tersebut, Aster Kasdam II/Swj Kolonel Arh Fithrizal Setiawan SSos MSc dan Kapendam II/Swj Kolonel Caj Drs Jono Marjono dan sejumlah pimpinan dan pegawai Bank Mandiri. Kegiatan Talk Show ini diikuti juga secara virtual oleh peserta yang berjumlah kurang lebih 6.000 orang yang terdiri dari para pegawai Bank Mandiri dan keluarganya yang tersebar di wilayah Palembang dan Sumbagsel.

Acara Talk Show ini juga diakhiri dengan tukar menukar cinderamata dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama. (Siti Rohmah)