TNI & Polri

Polres Serang Gelar Upacara Sertijab 4 PJU

1349
×

Polres Serang Gelar Upacara Sertijab 4 PJU

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, KABUPATEN SERANG – Jajaran Polres Serang Polda Banten menggelar upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) 4 Pejabat Utama dilingkungan Polres Serang, pada Jum’at (27/8/2021).

Adapun empat orang Pejabat Utama yang melakukan serah terima jabatan di lingkungan Polda Banten, sesuai Surat Telegram Kapolda Banten Nomor : ST/604/VIII/KEP/2021 tanggal 10 Agustus 2021 tentang Mutasi Personil di Lingkungan Polri.

Diketahui, AKP Fiat Ari Suhada, sebelumnya menjabat Kasat Lantas Polres Serang digantikan AKP Tiwi Afrina yang sebelumnya menjabat sebagai kasat lantas Polres Lebak, sedangkan AKP Fiat Ari Suhada menempati jabatan baru sebagai Paur SI BPKB Subditregident Ditlantas Polda Banten.

BACA JUGA :  Pastikan Papua Aman dan Kondusif, Satgas Yonif Raider 142/KJ Bersinergi dengan Polri

Sedangkan Iptu M. Ikhsan Rj Irianto, sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kapolsek Kopo Polres Serang digantikan oleh Iptu Satibi yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Panit 3 Subdit 3 Ditintelkan Polda Banten dan Iptu M. Ikhsan menempati jabatan barunya sebagai Ps. Panit I Unit I Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Banten.

BACA JUGA :  Dandim 1310/Bitung Ajak Warga Minut Tumbuhkan Kesadaran Bela Negara

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria dalam sambutannya mengucapkan dedikasi tinggi kepada AKP Fiat Ari Suhada, atas pengabdian selama menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Serang dan selamat atas penempatan jabatan barunya.

Kapolres Serang juga berharap kepada AKP Tiwi Afrina, agar dapat cepat menyesuaikan dalam jabatan baru menjadi Kasatlantas Polres Serang.

Kapolres Serang juga mengucapkan dedikasi tinggi kepada Iptu M. Ikhsan Rj Irianto, atas pengabdian selama menjabat sebagai Kapolsek Kopo dan selamat atas jabatan baru.

BACA JUGA :  Kodam XIII/Merdeka Peringati Nuzulul Quran 1444 H Bersama Prajurit

Dan Kepada Iptu Satibi, selamat bergabung dan segera menyesuaikan dengan jabatan barunya sebagai Kapolsek Kopo Polres Serang.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama sudah memberikan dedikasi yang setinggi-tingginya dan telah membuat perubahan selama berdinas di Polres Serang,” ucap Kapolres.

“Dan kepada pejabat yang baru, untuk segera menyesuaikan sesuai dengan tugas dan fungsinnya yang mana pernah di Emban,” imbuhnya. (Syt/Red)