Daerah

Yusrita Suhatri Bur Didampingi Kadis Perikanan Khairul Nizam Gelar Sosialisasi Gemar Ikan

621
×

Yusrita Suhatri Bur Didampingi Kadis Perikanan Khairul Nizam Gelar Sosialisasi Gemar Ikan

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PADANG PARIAMAN – Untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan serta memenuhi gizi terhadap anak perlu dari sekarang dibiasakan mengkonsumsi ikan agar anak kita tumbuh dan kembang dengan teratur.

Hal tersebut diungkapkan ketua forikan kabupaten Padang Pariaman Yusrita Suhatri Bur pada kegiatan sosialisasi Gerakan Memasyarakatkan Makan ikan (Gemarikan) bertempat di aula dinas perikanan kabupaten Padang Pariaman,lubuk Alung pada Kamis,(23/6/2022).

Advertisement

Dalam penyampaiannya dihadapan siswa Sekolah Dasar (SD) Yusrita Suhatri Bur yang di dampingi kadis perikanan Khairul Nizam dan sekretaris dinas perikanan Anton Wira tanjung mengatakan, dengan membiasakan mengkosumsi ikan untuk anak tentu sangat bermamfaat sekali terutama dapat mencerdaskan otak sianak, dan dapat juga meningkatkan kekebalan tubuh atau imun tubuh sianak tersebut

BACA JUGA :  Bisnis Lendir Flash Sale, PolPP Tangerang "Ogah" Bertindak Tanpa Laporan?

Lanjutnya salah satu masaalah yang sedang dihadapi pemerintah terkait dengan kesehatan anak ini adalah, masih banyaknya anak yang kekurangan gizi sehingga mengakibatkan naiknya angka stunting

“Untuk itu mari kita tekan angka stunting tersebut dengan menganjurkan kepada anak untuk makan ikan
Karena ikan merupakan pilihan sumber protein yang sangat baik dalam membantu mengatasi masaalah tersebut,”ujar yusrita yang juga ketua tim penggerak PKK Padang pariaman.

Memang protein yang terkandung di dalam ikan setiap jenisnya berbeda,tetapi secara umum 100 gram ikan dapat mengandung hingga 22 gram protein

“Ia pun berharap kepada orang tua anak agar dapat berkonsultasi dengan dinas kesehatan terdekat, berikan gizi kepada anak kita sesuai arahan dari dinas kesehatan secara teratur, selanjutnya biasakan anak kita setiap makan mengkosumsi ikan secara rutin, dengan adanya kerjasama dengan seluruh pihak terkait, tentu nantinya kabupaten Padang pariaman dapat segera memerangi serta menekan angka stunting tersebut,”kata yusrita.

Dengan semangat dan kemampuan, emosional, sosial dan fisik yang kuat sangat diutamakan dalam mehadapi proses belajar, kemudian mampu menciptakan inovasi dan sanggup menghadapi kompetisi secara global,”terang Yusrita.(rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *