Daerah

Dinsos Bekerjasama DPRD Provinsi Banten Salurkan Bantuan UEP di Gedung PGRI  Carenang

460
×

Dinsos Bekerjasama DPRD Provinsi Banten Salurkan Bantuan UEP di Gedung PGRI  Carenang

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, SERANG – Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Banten bekerjasama dengan DPRD Provinsi Banten menyalurkan bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) kepada 196 Pelaku usaha warungan dan tata boga untuk 3 Kecamatan, diantaranya Carenang, Binuang dan Keragilan yang berlokasi di Gedung PGRI Kecamatan Carenang Kabupaten Serang, Sabtu (9/12/2023).

Dalam penyaluran bantuan di hadiri 3 Anggota DPRD Provinsi Banten diantaranya H. Umar Barmawi dari Fraksi Partai PKB, Heri Handoko dari Fraksi Partai Demokrat dan satu lagi sudah pulang dulu, H Asep Perwakilan Dinsos Provinsi Banten, Polsek Carenang di wakili Anggotanya, Oji TKSK Kecamatan Carenang, Murod TKSK Kecamatan Binuang, Anis TKSK Kecamatan Kragilan dan para pelaku Usaha Ekonomi Produktif (UEP) yang menerima manfaat.

Advertisement

 

BACA JUGA :  Crash Program Polio, Dukung Pemberantasan Penyakit Lumpuh Layu di Kabupaten Padang Pariaman

H. Umar Barmawi dari Fraksi Partai PKB, Anggota DPRD Provinsi Banten, ketika di wawancara oleh wartawan NASIONALXPOS.co.id enggan memberikan komentar terkait kehadirannya dalam acara penyaluran bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Pemerintah Provinsi Banten pada tahun 2023 ini.

BACA JUGA :  DKP Kota Pangkalpinang Selenggarakan Lomba Mancing, Wako Molen Pesankan Jaga Semangat Kebersamaan

Salah satu perwakilan dari Dinsos H Asep memberikan statement dalam kegiatan tersebut ada 196 orang pelaku usaha warungan, bakso, servis hp dan tata boga yang dinyatakan layak memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan UEP.

“Harapan dari bantuan tersebut untuk di jadikan usaha agar dapat meningkat, sejahtera menambah hingga bisa membantu ekonomi keluarganya, “pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *