Scroll Untuk Baca Berita
Olahraga

Hasil Kualifikasi F1 GP Monaco: Charles Leclers Tercepat

893
×

Hasil Kualifikasi F1 GP Monaco: Charles Leclers Tercepat

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, JAKARTA- Pembalap Ferrari Charles Leclerc merebut pole position di Formula 1 GP Monaco 2021 usai mengalami kecelakaan dengan beberapa detik tersisa di Q3.

Leclerc merebut pole position dengan catatan waktu tercepat 1 menit 10.346 detik pada Q3, Sabtu (22/5).

Pembalap asal Monaco itu memimpin Max Verstappen dengan 0,230 detik. Pembalap Red Bull ini nyaris menyalip posisi Leclers yang menabrak dinding di 10 detik terakhir Q3.

BACA JUGA :  Pemalang Punya Ketua Koni Baru

Tetapi, meski kecepatan Verstappen membaik, dia tidak mampu melewati catatan waktu Leclers.

Sementara itu pembalap Mercedes Valtteri Bottas berakhir di urutan ketiga di belakang Verstappen.

Pembalap Ferrari lainnya Carlos Sainz Jr mengambil posisi keempat, dengan Lando Norris kelima untuk McLaren.

BACA JUGA :  MotoGP Mandalika 2022: Kisah Para Penjinak Drone dari Kelapa Dua

Pierre Gasly finis di urutan keenam, dengan Lewis Hamilton hanya di urutan ketujuh untuk Mercedes.

Sementara itu, Sebastian Vettel berada di urutan kedelapan di depan Sergio Perez dan Antonio Giovinazzi.

Balapan Formula 1 GP Monaco 2021 akan berlangsung di Sirkuit Monaco, Monte Carlo, pada Minggu (23/5) malam.

BACA JUGA :  Tim Futsal Dewasa Rungkut Sajikan Permainan Mengesankan

Hasil Kualifikasi GP Monaco:

1. Charles Leclers 1 menit 10.346
2. Max Verstappen +0.230
3. Valtteri Bottas +0.255
4. Carlos Sainz Jr. +0.265
5. Lando Norris +0.274
6. Pierre Gasly +0.554
7. Lewis Hamilton +0.749
8. Sebastian Vettel +1.073
9. Sergio Perez +1.227
10. Antonio Giovinazzi +1.433

(red)