Daerah

Kalapas Ajak Para Pejabat Monitoring Sarana Asimilasi dan Edukasi

755
×

Kalapas Ajak Para Pejabat Monitoring Sarana Asimilasi dan Edukasi

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, TANGERANG – Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang merupakan sarana bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk melaksanakan pembinaan kemandirian. Dibimbing Seksi Kegiatan Kerja, para warga binaan melakukan kegiatan peternakan ayam petelur, perkebunan terong, perkebunan bunga hias, peternakan ikan nila dan lele, serta pembuatan biogas.

BACA JUGA :  Polres Serang Kota Laksanakan Apel Pengamanan Ops Lilin Kalimaya 2020

Advertisement
Scroll Kebawah Untuk Lihat Berita

Sebanyak 8 (delapan) warga binaan yang telah melaksanakan sidang TPP (Tim Penilai Pemasyarakatan) melakukan kegiatan asimilasi. Warga binaan tersebut dibagi menjadi dua agar kegiatan asimilasi berjalan efektif.

BACA JUGA :  Wabup Merangin Nilwan Yahya Launching Kampung Dashat

Kepala Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang melaksanakan monitoring bersama dengan Kepala Seksi Kegiatan Kerja dan Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan. Monitoring ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja para warga binaan yang melakukan asimilasi. Selain itu, Kalapas juga mengajak jajaran kegiatan kerja serta warga binaan berdiskusi guna meningkatakan hasil dari kegiatan asimilasi ini. (Red)