NasionalTNI & Polri

Patroli Udara, Danrem 044/Gapo Bersama Kapolda Sumsel Pantau Titik Api Karhutla di OI dan OKI

429
×

Patroli Udara, Danrem 044/Gapo Bersama Kapolda Sumsel Pantau Titik Api Karhutla di OI dan OKI

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PALEMBANG – Danrem 044/Gapo Brigjen. TNI M. Naudi Nurdika S.I.P M.Si M.Tr (Han) bersama Kapolda Sumsel Irjen. Pol. A. Rachmad Wibowo S.I.K M.I.K, melaksanakan patroli udara dalam rangka memantau titik api Karhutla di wilayah Kabupaten Ogan Ilir dan Ogan Komering Ilir Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu (30/9/2023).

Dalam kegiatan tersebut, Danrem 044/Gapo bersama Kapolda Sumsel didampingi Karoops Polda Sumsel Kombes Pol Reeza Herasbudi S.I.K, M.M, Kasiops Kasrem 044/Gapo, Letkol Inf Tri Yudianto Hendro Winoto S.I.P, Wadirsamapta Polda Sumsel AKBP Yusantyo Sandhy S.H, M.Si dan Wadirreskrimsus Polda Sumsel AKBP Putu Yudha Prawira S.I.K, M.H.

Advertisement
Scroll Kebawah Untuk Lihat Berita

Dengan menggunakan Pesawat Helikopter jenis Dolphin P-3102, Danrem 044/Gapo bersama Kapolda Sumsel dan rombongan Take Off dari Heliped Lapangan Stadion Wira Bhakti Komplek Pakri Jalan Jenderal Bambang Utoyo Kelurahan Duku Kecamatan Ilir Timur 2 Kota Palembang.

BACA JUGA :  Tidak Kantongi Izin, Hajatan Kades Sidokepung Dibubarkan

Kapolda Sumsel menyampaikan, hasil pemantauan situasi Karhutla di wilayah Kabupaten Ogan Ilir (OI) dan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) pada hari ini terlihat banyak titik api terutama di daerah Tulung Selapan, Jungkal dan Tanjung Raja.

BACA JUGA :  Danramil1302-06/Tomohon Hadiri Acara Pencanagan Relawan Bersih Narkoba

“Dari beberapa kali patroli udara yang kita laksanakan, diyakini bahwa kebakaran ini disebabkan oleh peladang yang membuka lahan dengan cara membakar,” kata Kapolda.

“Cara ini memang mudah dan murah, namun perlu disadari bahwa perbuatan ini membuat orang lain menderita, karena menyebabkan iritasi mata (pedih), infeksi saluran pernapasan, dengan gejala sesak napas dan batuk, serta bisa berakibat kematian bagi penderita penyakit tertentu,” ujar Kapolda.

Sementara, Danrem 044/Gapo mengatakan, kegiatan Patroli Udara ini dalam rangka memantau dan mengetahui secara langsung perkembangan titik api yang masih terjadi Karhutla di Kabupaten OI dan OKI wilayah Provinsi Sumsel.

BACA JUGA :  Pastikan Kondusif, Dandim 0510/Tigaraksa Dampingi Danrem 052/WKr Pantau Ibadah Misa Natal

“Untuk menanggulangi Karhutla tersebut, Subsatgas Darat melakukan pemadam dijalur darat dan Subsatgas Udara melakukan pemadaman dijalur udara dengan menggunakan Water Boombing, serta melaksanakan Tekonologi Modifikasi Cuaca (TMT),” ungkap Danrem.

“Selain itu, untuk mencegah terjadinya Karhutla, kita gencar melakukan patroli, sosialisasi, larangan dan memberikan maklumat untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar kepada masyarakat,” pungkasnya.