Peristiwa

Satgas Raider 300 Kejar KKB Numbuk Telenggen di Puncak Ilaga

572
×

Satgas Raider 300 Kejar KKB Numbuk Telenggen di Puncak Ilaga

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, PUNCAK ILAGA – Pengejaran terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Numbuk Telenggen oleh Satgas Raider 300 di wilayah Distrik Gome, Puncak Ilaga, Provinsi Papua Tengah, berlanjut hingga saat ini, Sabtu (11/11/2023).

Setelah sebelumnya terjadi kontak senjata di wilayah kampung Yonggogolawi, Distrik Gome (5/11) lalu, kontak senjata kembali terjadi antara KKB dengan Satgas Raider 300 di kampung Tegelobak, yang berada di wilayah Distrik Gome, Kabupaten Puncak Ilaga. Jumat, (10/11/2023) pukul 8.30 Waktu Indonesia Timur.

Advertisement

Dipastikan tak ada korban jiwa atas insiden tersebut. Akan tetapi, 1 rumah Honai milik masyarakat kampung Upaga, yang diduga kuat menjadi tempat persembunyian KKB terbakar.

BACA JUGA :  Akan di Tindak Tegas Oknum Polisi Karawang yang Aniaya Warga Pebayuran

Keesokan harinya, Sabtu 11 November, saat Satgas Raider 300 melanjutkan di kampung Tegelobak, Distrik Gome, sempat menahan salah satu warga masyarakat bernama Ganius Tabuni yang diduga menjadi bagian dari KKB.

BACA JUGA :  Breaking News: 1 Honai Terbakar dalam Kontak Senjata dengan KKB Pimpinan Numbuk Telenggen

Dalam pernyataannya, Ganius Tabuni mengatakan kepada Satgas Raider 300 bahwa dirinya bukan bagian dari KKB.

“Saya seorang pendeta, di Gereja GIDI Tegelobak, Distrik Gome, bukan bagian dari KKB/TPN-PB,” tegasnya. (Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *