DaerahPemerintahan

Sukseskan Program Rehabilitasi Warga Binaan, Lapas Narkotika Kelas IIA Bangli Gelar FSG ke 2 Tahun 2023

1750
×

Sukseskan Program Rehabilitasi Warga Binaan, Lapas Narkotika Kelas IIA Bangli Gelar FSG ke 2 Tahun 2023

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, BANGLI —Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli merupakan salah satu Lapas Pilot Project pelaksanaan rehabilitasi pemasyarakatan, menyelenggarakan kegiatan Family Support Group (FSG) ke 2 dalam program rehabilitasi tahun 2023. Kegiatan ini diikuti oleh warga binaan peserta rehabilitasi dengan menghadirkan keluarga masing-masing peserta, Jumat, (04/08/2023).

Tahun ini program rehabilitasi di Lapas Narkotika Bangli diikuti oleh 60 orang warga binaan dengan rincian 50 rehabilitasi sosial dan 10 rehabilitasi medis. Untuk FSG yang ke 2 ini jumlah peserta yang mengikuti sebanyak 20 orang WBP (2 kelompok).

Advertisement
Scroll Kebawah Untuk Lihat Berita

Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rehabilitasi Lapas Narkotika Bangli ini dibuka oleh Komang Suryana selaku Program manager program rehabilitasi Lapas Narkotika Kelas IIA Bangli. Dalam sambutannya Komang Suryana menyampaikan bahwa kegiatan Family Support Group ini merupakan salah satu bagian yang menunjang keberhasilan program rehabilitasi, bertujuan untuk menjadikan keluarga sebagai sumber kekuatan untuk menyongsong kehidupan yang lebih baik di masa depan bagi para warga binaan peserta rehabilitasi.

“Family Support Group atau kelompok pendukung keluarga adalah orang-orang terdekat yang saling mendukung satu sama lain dalam menghadapi masalah adiksi yang dihadapi oleh para warga binaan peserta rehabilitasi,” ucap Komang Suryana.

Kegiatan Family Support Group ini hanya dapat dihadiri oleh keluarga inti yang tidak lain adalah Orang tua, istri, serta anak-anak para warga binaan peserta rehabilitasi. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam FSG ini antara lain sosialisasi program rehabilitasi keluarga WBP, temu akrab (sungkem), dan penempelan harapan di pohon harapan yang dilakukan oleh keluarga WBP.

Tujuan diadakannya kegiatan FSG ini adalah untuk memberikan edukasi, informasi, pemahaman mengenai program rehabilitasi, dan pentingnya peranan serta dukungan keluarga dalam proses pemulihan para peserta, agar saat bebas para warga binaan peserta rehabilitasi tidak kembali menggunakan zak adiktif dan obat-obatan terlarang lagi.

Kakanwil Kemenkumham Bali, Anggiat Napitupulu menyambut baik dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Family Support Group (FSG) yang Ke 2 di Lapas Narkotika Kelas IIA Bangli, sebagai bagian dari program rehabilitasi tahun 2023. Kegiatan ini menandai langkah maju dalam upaya mendukung kesuksesan program rehabilitasi warga binaan.

“Family Support Group ini memiliki peran penting dalam mendukung proses rehabilitasi para warga binaan dengan melibatkan keluarga sebagai sumber kekuatan,” ujar Anggiat.

Anggiat juga berharap para peserta rehabilitasi akan lebih mudah menemukan dukungan, pemahaman, dan motivasi dalam menghadapi tantangan pemulihan dari adiksi. (Uchan)

BACA JUGA :  Polsek Pasar Kemis Siap Amankan Perayaan Imlek Tahun 2023