Nasional

Waduh! Baru Dua Bulan Diperbaiki, Jalan di Kampung Kongsi Baru Sudah Rusak

545
×

Waduh! Baru Dua Bulan Diperbaiki, Jalan di Kampung Kongsi Baru Sudah Rusak

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, KABUPATEN TANGERANG – Proyek perbaikan jalan menggunakan aspal yang di kerjakan Dinas Binamarga kabupaten Tangerang di Kampung Kongsi Baru RT 006/ 001 Desa mekarsari, Kecamatan Rajeg, terkesan asal jadi, pasalnya belum genap dua bulan jalan sudah ada yang hancur di beberapa titik.

Hal tersebut di ungkapkan salah satu warga sekitar sebut saja S (45). “Saat pengerjaan saya lupa hari dan tanggalnya, seingat saya perbaikan jalannya belum ada dua bulan tapi jalan sudah ada yang retak dan terkelupas, “ucapnya.

Advertisement

Lebih lanjut dia menjelaskan, perbaikan jalan itu kalo ga salah panjang 100 meter sampai ketemu jalan paving. Hampir 11 tahun jalan ini tidak di perbaiki, sekalinya diperbaiki eh,.. asal jadi.

“Yang saya dengar pembangunan jalan tersebut dari pagu dewan, tapi saya tidak tau berapa angarannya. Karna tidak ada papan informasi angaran yang di tempat saat pembangunan, “tambahnya.

Lukman Nur Hakim, aktifis LSM Aliansi Rakyat Tangerang (ALERTA) kepada wartawan menanggapi persoalan jalan tersebut.

Menurut dia, bahwa pelaksana jalan ini tidak bertanggung jawab, padahal baru dua bulan diperbaiki.

“Kualitas aspal nya ini jelek, masa baru dua bulan sudah ada yang hancur” ujarnya kepada NASIONALXPOS.co.id, Rabu (04/08/2023). (wan/red)

BACA JUGA :  Surat Pemberitahuan Lonjakan Tagihan Perumdam TKR Kabupaten Tangerang Dipertanyakan Pelanggan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *