Daerah

Ikuti Perkemahan Graha Wisata Cibubur, Bupati Padang Pariaman Lepas Kontingen Pramuka Raimuna Nasional XII

443
×

Ikuti Perkemahan Graha Wisata Cibubur, Bupati Padang Pariaman Lepas Kontingen Pramuka Raimuna Nasional XII

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID- PADANG PARIAMAN – Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur melepas keberangkat 45 Kontingen Raimuna Nasional XII Padang Pariaman menuju Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Cibubur Jakarta Timur, pada Kamis (10/08) lalu.

Upacara pelepasan kontingen diikuti sebanyak 400 peserta, bertempat di Lapangan Merdeka Komplek Pemda Padang Pariaman di Kota Pariaman, Ikut juga hadir para orang tua dari kontingen yang ikut menyaksikan keberangkatan anak-anaknya.

Advertisement

Diketahui, kegiatan Raimuna Nasional adalah Pertemuan Besar Pramuka Penegak dan Pandega seluruh Indonesia dan juga diikuti beberapa kepanduan di Negara Asean, yang di selenggarakan pada tanggal 14 sampai 21 Agustus 2023.

BACA JUGA :  Dishub Layani Aduan Cepat Gangguan Lalulintas lewat Siwasdal Gercep

Kontingen Padang Pariaman yang dipimpin oleh Yasrandel Joni Putra sebagai ketua, Rahmat Aprianda sebagai Sekretaris, dan Melissa Nurdelia Warman sebagai Bendahara sekaligus bertindak sebagai pendamping putra dan putri.

Mereka berangkat menggunakan bus menempuh jalan darat, Ikut juga dalam rombongan nantinya, Ketua Kwarcab Dewiwarman bersama beberapa pengurus.

Bupati Suhatri Bur dalam amanatnya berpesan kepada seluruh kontingen untuk menjaga kesehatan.

Dia berharap, seluruh kontingen dapat mengharumkan Kabupaten Padang Pariaman di tingkat Nasional.

Dan dia mendoakan agar seluruh kontingen selamat dalam perjalanan hingga sampai kembali ke kampung halaman.

“Selamat berjuang untuk kebaikan Padang Pariaman, tetap kompak dan berikan yang terbaik,” ujarnya menyemangati.

Dalam upaya memberi semangat lebih kepada seluruh kontingen, Bupati Suhatri Bur tidak bersedia dipayungi saat prosesi pelepasan meskipun hari sedikit hujan. Dia mengaku juga pernah merasakan sebagai anggota pramuka, maka dia ingin bersama merasakan kondisi yang sama dengan semua kontingen yang akan berangkat.

“Adik-adik kehujanan saya juga bersedia diguyur hujan. Saya pernah juga menjadi bagian dari yang merasakan apa yang adik-adik alami sekarang,” imbuhnya.

Prosesi pelepasan diakhiri dengan penyerahan Bendera Kontingen Kepada Pimpinan rombongan Yasrandel Joni Putera.

Kemudian dilanjutkan dengan pemasangan jaket Kontingen Raimuna Nasional XII oleh Ketua Kwarcab Dewiwarman.

Pada kesempatan itu, Bupati Suhatri Bur yang juga Kamabican Gerakan Pramuka 0305 Kabupaten Pariaman melantik 10 orang Pramuka Pandega, 15 orang Pramuka Penegak, dan 10 Orang Pramuka Peggalang yang mendapatkan Tanda Penghargaan Pramuka Garuda.

Hadir juga Dandim 0308 Pariaman Letkol Inf Dwi Widodo, Kapolres Kabupaten Padang Pariaman AKBP Bagus Ikhwan, Kapolres Kota Pariaman AKBP Abdul Azis selaku Kambisaka Padang Pariaman, serta para Kamabigus dan Pembina Pramuka se Kabupaten Padang Pariaman.(rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *