Daerah

PDAM Yogyakarta Luncurkan Buku Tirtamarta Satu Abad Melayani Rakyat

459
×

PDAM Yogyakarta Luncurkan Buku Tirtamarta Satu Abad Melayani Rakyat

Sebarkan artikel ini

Ketua tim riset penetapan hari jadi PDAM Tirtatama Yogyakarta, Dr. Sri Margana, M. Hum, M. Phil menjelaskan risetnya didasari oleh berbagai arsip yang ada.

“Kami menemukan koran era kolonial yang terbit pada 1 Januari 1926 memberitakan penunjukan kepala badan perpipaan Era Belanda di Jogja waktu itu, dasar penetapannya peristiwa bersejarah itu,” Jelasnya.

Sementara alasan didirikannya perusahaan air minum di masa pemerintahan kolonial Belanda itupun berawal dari adanya tragedi kekeringan yang melanda wilayah Jetis pada abad ke-20.

BACA JUGA :  Diduga Aniaya Istri, Tim Tarsius Polres Bitung Amankan MI

Sehingga membuat Pemerintah Kolonial Belanda bersama Kraton Yogyakarta mencetuskan ide untuk membuat instansi layanan pemenuhan sumber air minum di Kota Yogyakarta.

BACA JUGA :  Mendapat Laporan Dari Pesan Whatsapp, Wali Kota Molen Perintahkan Tim PSC 119 PGK Menjemput Penderita Infeksi Berat di Kaki

“Setelah air mulai mengalir, pada 1 Januari 1926 secara resmi dilantiklah Dirut PDAM pertama, yakni Ir. S. Riis. Maka 1 Januari 1926 itu, ditetapkan sebagai hari jadi PDAM Tirtamarta,” Pungkasnya.
Sebagai informasi, dalam peluncuran buku Tirtamarta Satu Abad Melayani Rakyat selain dihibur tari Jurugtirta, acara yang dihelat di komplek PDAM Tirtamarta ini juga diiringi grup musik keroncong Lintang Kanista dari Wonosari Gunungkidul.

BACA JUGA :  Bupati Lebak Buka Haornas Ke XXXIX Tahun 2022 

(Simon)

Tinggalkan Balasan