Scroll Untuk Baca Berita
Video

Limbah Kopi di Pematang Tigaraksa Dikeluhkan Warga

671
×

Limbah Kopi di Pematang Tigaraksa Dikeluhkan Warga

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, KABUPATEN TANGERANG – Warga desa pematang keluhkan pembuangan limbah kopi di kampung Bunguren RT. 01/ RW. 01, Desa Pematang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Sabtu (06/11).

Beberapa masyarakat menolak keberadaan pembuangan limbah kopi tersebut, Karena menurut masyarakat limbah tersebut mengandung zat kimia.

BACA JUGA :  Harapan Warga Kampung Selang Desa Bantarsari Minta Agar Jalan Utama Diperbaiki

Sadin, (35) Selaku masyarakat sekitar mengatakan kepada awak media, bahwa semua masyakarat mengeluhkan pembuangan limbah kopi di wilayah mereka.

“Kami selaku warga sekitar, menolak dan tidak mengijinkan adanya pembuangan limbah kopi di wilayah kami dan kamipun sempat menyetop mobil yang membuang limbah kopi dan saat kita tunggu penanggung jawabnya tidak ada menemui kami selaku masyarakat,” Ungkap Sudin.

Disisi lain, Suharna kepala desa Pematang saat di konfirmasi mengatakan, saya tidak pernah mengijinkan pembuangan limbah kopi tersebut, “sekalipun ada ijinya, itu hanya ijin pembersihan pembuangan limbah. Tapi pada nyatanya itu bukan pembersihan tapi pembuangan limbah,” Tegas kepala desa.

BACA JUGA :  Usai Disomasi, Norma Risma Minta Bantuan Hotman Paris

(Ibenk)