Nasional

Pangdam II/Swj Dampingi Wapres RI Kunker ke Jambi

527
×

Pangdam II/Swj Dampingi Wapres RI Kunker ke Jambi

Sebarkan artikel ini

NASIONALXPOS.CO.ID, JAMBI – Usai melakukan kunjungan di Provinsi Kepulauan Bangka – Belitung (Kep. Babel), Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi mendampingi sekaligus memimpin pengamanan Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin dan rombongan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jambi, Rabu (15/6/2022).

Sekitar pukul. 09.30 WIB, take off dari Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Wapres RI dan rombongan bertolak menuju Bandara Sultan Thaha Jambi.

Advertisement
Scroll Kebawah Untuk Lihat Berita

Setibanya di Jambi, Wapres RI KH. Ma’ruf Amin dan rombongan disambut Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris S.Sos M.H. bersama Forkopimda Provinsi Jambi.

BACA JUGA :  Kasdam II/Swj Pimpin Sidang Parade Cata Khusus Santri dan Lintas Agama

Dalam kunjungannya ke Provinsi Jambi kali ini, Wapres RI Ma’ruf Amin dan rombongan langsung menuju Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Ma’arif Jambi, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi. Wapres memberi paparan tentang STAI, sekaligus bersilaturahmi dengan Pengurus Yayasan.

BACA JUGA :  Pangdam II/Sriwijaya Tinjau Lahan Ketahanan Pangan di PALI

Agenda selanjutnya, Wapres juga menyerahkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan, bantuan usaha dari Baznas, juga penyerahan bantuan sosial dari Kementerian Sosial yang diserahkan di Rumah Dinas Gubernur Jambi.

Terakhir, Wapres juga mengunjungi Pondok Pesantren Al-Jauharen, Tanjung Johor, Kota Jambi. Pada kunjungan ini, Wapres bersilaturahmi dan menyerahkan bantuan sosial Santripreneur dari Baznas.

Setelah rangkaian kegiatan selesai, sekitar pukul. 14.50 WIB, Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin beserta rombongan berangkat menuju Bandara Sultan Thaha, Jambi langsung kembali ke Jakarta.

BACA JUGA :  Wujudkan Pilkada Damai, Rakor Bawaslu Minut Bangun Sinergitas TNI, POLRI

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi selaku Pangkogasgabpad Pengamanan VVIP, telah mengerahkan personel gabungan TNI, Polri, Pemda dan Unsur terkait lainnya, dalam mengamankan rute dan sasaran yg telah ditentukan sehingga kegiatan Pam VVIP Wapres RI dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar. (*)