NASIONALXPOS.CO.ID, BEKASI – Keberanian tim Polres Metro Bekasi dan Polda Metro Jaya membuahkan hasil. Mereka berhasil menangkap pelaku pembunuhan aktor laga Sandy Permana, yang dikenal lewat perannya di sinetron Misteri Gunung Merapi 3. Pelaku, yang berinisial Nanang Irawan alias Gimbal, saat ini sedang dalam perjalanan menuju Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Onkoseno Grandiarso, mengonfirmasi penangkapan tersebut pada Rabu, 15 Januari 2025.
“Iya, sudah ditangkap,” ujarnya singkat.
Sandy ditemukan tewas dengan luka tusuk di beberapa bagian tubuh. Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) menunjukkan adanya luka 3 cm di bagian kepala kiri, serta luka-luka lainnya yang mengindikasikan kekerasan yang sangat tragis.
Warga Mengenal Pelaku
Nanang Irawan alias Gimbal, yang berusia 45 tahun, diketahui merupakan tetangga korban. Ia tinggal di Perumahan TNI-Polri RT 05 RW 08, Desa Cibarusah Jaya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Beberapa warga setempat, termasuk istri korban, Ade Andriani, telah mengidentifikasi sosok pelaku.
“Dia pernah tinggal berdampingan dengan Sandy. Beberapa tahun lalu, rumahnya bersebelahan dengan rumah korban,” kata Bambang Prayitno (56), salah satu warga.